Hari ke-2 di Jepang : Gotemba Premium Outlets
Tiket Fujikyu bus menuju Gotemba, saya beli di Kawaguchiko Station sebelum
menuju Natural Living Center, karena kuatir tidak kebagian tiket kalau belinya
siang hari nanti. Ticketing office ada di dalam stasiun. Mudah mencarinya, stasiunnya
kecil, dan ada seorang ibu yang membantu mengarahkan, dengan sedikit English. Harga
ticketnya 1,510 yen sekali jalan, naiknya dari platform 6.
Informasi tentang bis ke Gotemba bisa dibaca di www.japan-guide.com/gotemba
Siang harinya setelah kembali dari Natural Living Center saya standby di platform 6. Platform ini maksudnya adalah halte. Ada tulisan di bisnya, rutenya apa, jadi harusnya tidak mungkin salah naik bis. Keberangkatannya tepat waktu. Ada seorang ibu yang minta sopir untuk tunggu karena putrinya sedang ke toilet. Sopir bis menolak menunggu, dan meminta penumpang untuk naik di bis jadwal berikutnya.
Siang harinya setelah kembali dari Natural Living Center saya standby di platform 6. Platform ini maksudnya adalah halte. Ada tulisan di bisnya, rutenya apa, jadi harusnya tidak mungkin salah naik bis. Keberangkatannya tepat waktu. Ada seorang ibu yang minta sopir untuk tunggu karena putrinya sedang ke toilet. Sopir bis menolak menunggu, dan meminta penumpang untuk naik di bis jadwal berikutnya.
Di platform ada petunjuk, bis rute mana saja yang berhentinnya di situ
Perjalanan dari Kawaguchiko station ke Gotemba station ditempuh selama sekitar
1.5 jam, melewati bukit dan lembah. Saya tidur aja di bis, menjaga stamina. Hehe…
Hampir jam 4 sore saya tiba di JR Gotemba Station, kemudian putar sana putar
sini, mencari orang yang bisa ditanya, shuttle bus ke Gotemba Premium Outlets
adanya dimana.
Akhirnya bertemulah kita dengan bu polisi, dan mendapat
jawabnya. Ternyata free shuttle bus ada di belakang JR Gotemba staion, saya
harus menyeberangi stasiun untuk ke belakang stasiun dan memang sudah terlihat
bisnya nongkrong disitu dengan tulisan dan gambar yang jelas di bodynya, yang
menandakan Gotemba Premium Outlets.
Dari JR Gotemba Station ke Gotemba Premium Outlet memakan waktu sekitar 15
menit.
Tourist Attraction di Gotemba, terpampang di depan stasiun.
hhmm.. menarik...
Setiba di Gotemba PO, turun dari bis, saya foto-foto di depan gerbangnya, karena Mount Fuji
terlihat jelas dari sini, tidak terhalang bangunan tinggi juga.
Sesuai dengan namanya, di dalam sini terdapat banyak sekali outlet (sekitar 200) alias toko
berbagai macam merk terkenal, bukan cuma baju dan sepatu serta tas, jam tangan
juga ada.
Versi Japan Guide bisa dibaca di www.japan-guide.com/gotemba
Versi Japan Guide bisa dibaca di www.japan-guide.com/gotemba
Di masing-masing area terdapat semacam papan petunjuk, isinya daftar toko
yang ada di area yang ditunjuk. Saya tidak sempat melihat semua toko, baru
masuk toko G#p dan toko T##i di luar sudah mulai gelap, belum lagi foto-fotonya.
Mungkin half day bisalah kalau mau lihat semua area, tidak usah belanja,
lihat-lihat aja. Hahaha…. Saya cari toilet juga susah, panah petunjuknya ada,
tapi susah ketemunya, perasaan kok jalannya jadi muter yah…
Di area dalam, terpisahkan oleh sungai kecil, dan dihubungkan dengan jembatan. Foto di jembatan ini juga bagus, Mount Fuji masih terlihat jelas.
Semakin petang, semakin asik buat foto.
Mengenai harga,
saya kurang paham, soalnya saya belum pernah belanja barang branded. Apakah
memang lebih murah, atau sama saja. Tak tahulah. Yang jelas bisa dapat tax
refund, mungkin keuntungannya di situ. Jam 6 lewat saya meninggalkan area dan
kembali ke JR Gotemba Station masih dengan free-shuttle bus tadi.
Kemudian dari Gotemba Station, saya kembali ke Tokyo tapi transit di Kozu Station.
Foto di atas adalah gate menuju area shinkansen tracks.
Kemudian dari Gotemba Station, saya kembali ke Tokyo tapi transit di Kozu Station.
Foto di atas adalah gate menuju area shinkansen tracks.
Rute perjalanan Kawaguchiko – Gotemba – Tokyo
Kawaguchiko Station – Fujikyu Bus 1 jam 45 menit– JR Gotemba Station – 1,510 yen - Cash
JR Gotemba Station – Free Shuttle Bus 15 menit – Gotemba Premium Outlets – pergi pulang
gratis
JR Gotemba Station - JR Gotemba Line 50 menit – Kozu Station – 670 yen - JR Pass
Kozu Station – Tokaido Line 1 jam 20 menit – Tokyo Station – 1,320 yen - JR Pass
Sesampai di Tokyo, saya pindah kereta Yamanote Line menuju Kanda Station, kembali ke hostel, tapi berhenti makan dulu di Matsuya. Matsuya adalah resto franchise semacam KFC atau McD. Termasuk murah, dibandingkan dengan resto ramen. Menunya bervariasi. Meskipun murah, porsinya tidak mini.
Nest post, saya akan share mengenai perjalanan saya hari ke-3 yaitu perjalanan ke Shirakawa-go
Sesampai di Tokyo, saya pindah kereta Yamanote Line menuju Kanda Station, kembali ke hostel, tapi berhenti makan dulu di Matsuya. Matsuya adalah resto franchise semacam KFC atau McD. Termasuk murah, dibandingkan dengan resto ramen. Menunya bervariasi. Meskipun murah, porsinya tidak mini.
Perlu dicatat, Matsuya menyajikan masakan pork.
Nest post, saya akan share mengenai perjalanan saya hari ke-3 yaitu perjalanan ke Shirakawa-go
Tidak ada komentar:
Posting Komentar